Pengertian Kehamilan Secara Lengkap yang Wajib Anda Ketahui


Banyak orang yang sedikit mengerti apa itu sebenarnya pengertian kehamilan. Kehamilan ialah bertemunya sperma laki-laki dan  ovum (sel telur) pada wanita. Waktu kehamilan terjadi sekitar 40 minggu atau sekitar 9 bulan pada umumnya. Kurun waktu tersebut didapat dari perhitungan sejak awal terjadinya menstruasi yang terakhir hingga bayi keluar dari perut sang ibu. Banyak resiko dalam masa kehamilan dan ibu yang sedang hamil sangat memerlukan perlakuan khusus.

Dalam kehamilan dibagi menjadi beberapa fase yaitu pada triwulan pertama, triwulan kedua dan triwulan ketiga. Pada triwulan pertama terjadi dari konsepsi sampai 3 bulan, kemudian triwulan kedua dari bulan ke-4 sampai bulan ke-6, sedangkan triwulan ketiga terjadi pada bulan ke-7 sampai bulan ke-9.

Banyak sekali faktor penyebab bayi lahir prematur atau tidak normal. Diantaranya yaitu bayi terlahir terlalu dini, pola hidup kurang sehat dari sang ibu, serta faktor biologis lainnya. Wanita yang sedang hamil pun memiliki beberapa tanda dan gejala yang berbeda-beda pula. Gejala-gejala tersebut timbul sejak awal terjadinya kehamilan. Untuk meminimalisir gangguan kehamilan anda juga harus tahu gejala-gejala apa saja yang akan terjadi pada saat hamil. Banyak sekali pengertian kehamilan yang hanya dianggap sepele oleh beberapa orang, padahal kehamilan itu bukan merupakan hal yang sepele.

pengertian kehamilan

Semasa dalam perawatan kehamilan, ibu yang sedang hamil harus selalu memperhatikan asupan gizi dari makanan yang dimakannya setiap hari. Asupan gizi yang sangat dibutuhkan terutama bagi sang ibu saat hamil ialah banyak memakan makanan yang mengandung asam folat, zat besi serta kalium. Hal itu dikarenakan ketiga zat mineral tersebut sangat berpengaruh baik dalam perkembangan janin didalam perut sang ibu. Makanan yang mengandung asam folat sangat berguna karena dapat melindungi janin dari gangguan syaraf.

Sedangkan zat besi merupakan salah satu komponen utama pembentuk hemoglobin dalam tubuh yang berfungsi mengangkut oksigen dalam darah. Semasa dalam masa hamil, terjadi peningkatan suplai darah buat memberikan nutrisi pada janin. Zat besi bisa didapat dari mengonsumsi daging, kacang, telur, sayuran serta buah-buahan.

Sementara itu, kalium jjuga memiliki peran dalam perkembangan janin. Kalium bertugas mengatur kekuatan tulang sang ibu hamil serta baik bagi pertumbuhan tulang sang bayi. Itulah tadi beberapa pengertian kehamilan dan beberapa gizi makanan yang harus anda ketahui jika anda atau istri anda mengalami kehamilan. Semoga dengan adanya pengertian kehamilan diatas bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan oleh anda. Selalu jagalah kesehatan demi untuk perkembangan sang bayi yang ada didalam janin.








0 Response to "Pengertian Kehamilan Secara Lengkap yang Wajib Anda Ketahui"

Posting Komentar