Cara Melahirkan Secara Normal Dengan Mudah


Ketika anda membaca artikel ini saya yakin kemungkinana besar anda sedang hamil dan sekarang menjelang persalinan.

"selamat ya..! sebentar lagi punya dede bayi...", dan saya yakin anda mungkin juga sedang memikirkan bagaimana cara melahirkan normal?

atau kira-kira apa jenis kelaminya ya? baca : cara menentukan jenis kelamin bayi

pada dasarnya tubuh wanita telah dirancang dengan sempurna oleh tuhan yang mampu mengandung dan melahirkan bayi dengan sebaik mungkin dan banyak wanita lebih memilih melahirkan tanpa menggunakan obat sama sekali. 

Cara Melahirkan Secara Normal

namun, untuk memperlancar proses persalinan ada baiknya anda juga menambah pengetahuan dengan bertanya kepada teman atau saudara yang pernah melahirkan sebelumnya.

Cara Melahirkan Secara Normal Dengan Mudah Tanpa Rasa Sakit

ada salah satu jalan alternatif yang biasanya dilakukan oleh dokter ketika mendapati pasienya sulit melahirkan yaitu dengan operasi caesar. dan biaayanya juga cukup mahal sehingga biasanya ada yang menghindarinya.

jika anda memilih dengan menghindarinya maka beresiko muncul permasalahan baru yaitu episiotomi. episiotomi adalah sebuah robekan atau guntingan saat persalinan yang lebih akrab dikenal dalam dunia kedokteran.

oleh karena itu pada artikel kali ini anda bisa mengikuti beberapa cara dibawah ini pada saat menjelang persalinan:

1. Berdoa kepada tuhan
saya percaya anda adalah umat yang taat dan sudah pasti percaya bahwa setiap tindakan harus diawali dengan doa. maka dari itu saat menjelang persalinan sebaiknya berdoa dahulu agar diberikan kemudahan saat melahirkan.

2. Dukungan dari suami dan keluarga
jangan lupakan juga hal ini faktor psikologis juga turut serta dalam kemudahan persalinan anda. jika keluarga dan suami tercinta mendukung maka anda akan semakin bersemangat dan lebih siap secara mental dan psikologis.

3. Tempat yang nyaman
bayangkan apa jadinya ya bunda saat anda melahirkan di tempat yang sempit dan ramai? tentu ini akan menghambat bahkan menganggu proses persalinan anda. memilih tempat yang tepat yang cukup luas, kasur yang nyaman, tempat yang bersih dan wangi.

4. Gerakan ringan
ambilah beberapa gerakan ringan untuk membantu otot anda lebih siap dan tidak tegang. anda bisa berjalan-jalan ringan disekitar ruang bersalin.

5. Rileksasi diri
buat tubuh anda senyaman mungkin anda bisa menghirup aroma therapi terapi diruangan tempat anda bersalin nantinya agar pikiran anda menjadi lebih tenang.


Cara Lain Wanita Menangani Rasa Sakit Selama Persalinan

sudah pasti ketika melahirkan anda kan merasakan nyeri. namun, hal ini tidak akan membuat anda menjadi takut ya bunda ada beberapa tips nih yang bisa anda terapkan untuk mengatasi rasa nyeri, berikut ini:

a. yoga - dilakukan ketika tahap trimester akhir
b. meditasi - dilakukan setiap seminggu sekali 
c. berjalan - dilakukan ketika menjelang persalinan
d. pijat - pijatan ringan ketika menjelang persalinan
e. mengubah posisi (seperti berjalan-jalan, mandi, goyang, atau bersandar pada bola persalinan)
f. mandi - akan lebih menyegarkan anda
g. berendam di air hangat - dilakukan ketika menjelang persalinan fungsinya untuk rileksasi
h. mendengarkan musik yang menenangkan - fungsinya sebagai rileksasi


Teknik melahirkan dan Mengejan yang Baik Saat Persalinan

bagi anda seorang ibu muda mungkin belum cukup pengalaman tentang bagaimana melahirkan dan mengejan yang benar. nah, berikut ini ada beberapa tips yang bisa anda coba saat tengah melahirkan nanti:

1. posisikan kaki anda mengangkang total dan selebar mungkin agar jalan untuk keluarnya bayi lebih mudah

2. posisikan tubuh anda seperti sedang sit up dan menjadikan bokong sebagai tumpuan berat tubuh anda.

3. kedua paha sebaiknya disangga menggunakan kedua tangan anda dan kaki anda diarahkan ke pembantu persalinan.

4. posisikan dagu anda dengan bersandar di dada dan fokuskan penglihatan ke perut anda.

5. ambil nafas yang dalam melalui hidung dan pastikan paru-paru anda terisi penuh oksigen dan selanjutnya tahan nafas anda disertai dengan ngeden. perlu diingat saat ngeden nafas tidak boleh melalui mulut ataupun hidung tujuanya agar oksigen mengalir ke dalam perut dan ikut membantu mendorong bayi.

6. ingat bunda pantat anda tidak boleh diangkat sedikitpun karena ini akan berbahaya yaitu bisa beresiko anda mengalami robekan saat bayi mulai keluar.

7. peringatan selanjutnya yaitu jangan berteriak ataupun mengerang karena bisa membuat leher anda bengkak setelah melahirkan.

8. nah, yang terakhir ketika kepala bayi sudah mulai terlihat keluar anda tinggal mengambil nafas sedikit-sedikit saja (seperti orang yang kepedesan) ini bertujuan untuk mengurangi kontraksi pada rahim sehingga luka robekan tidak melebar.

Setelah Melahirkan........

setelah anda berjuang antara hidup dan mati untuk melahirkan buah hati tercinta mungkinanda akan mengalami beberapa hal dibawah ini. namun, jangan kaget karena ini normal apakah itu? berikut rangkumanya:

a. kelelahan - Anda dan bayi Anda mungkin ingin tidur sebanyak mungkin.

b. gemetar atau dingin - banyak wanita menggigil setelah melahirkan; jangan panik ini adalah reaksi alami dan normal.

c. sakit - Anda mungkin akan merasakan kram di dalam rahim terutama ketika saat menyusui dan Anda akan merasakan rasa sakit dan tidak nyaman di dalam dan sekitar vagina

d. gembira - ketika sudah melihat si dede janin dipelukan anda saya menjamin anda akan merasa senang dan bahagia rasanya seperti mendapatkan puluhan bahkan ribuan tropi juara atau mungkin tidak bisa terbayangkan sebelumnya.

akhir kata.......

banyak wanita yang ingin melahirkan secara normal dengan mudah karena melihat dampak resiko yang mempengaruhi setelah bersalin nantinya. sekian dan semoga bermanfaat ya bunda cantik.






0 Response to "Cara Melahirkan Secara Normal Dengan Mudah"

Posting Komentar