Ingin Hamil? Jauhi Caffein!


BumilPintar.Com - Menyeruput kopi sambil menikmati setangkup roti bakar di pagi hari sebelum berangkat beraktifitas, aah..nikmatnya. Pagi yang sejuk dan tenang makin nikmat rasanya tatkala ditingkahi oleh aroma kopi yang khas ini.

Kebiasaan minum kopi setiap hari, sebenarnya tidak berakibat buruk, kecuali jika Anda meminumnya sampai 3 cangkir atau lebih setiap harinya. Apalagi dengan munculnya berbagai ragam coffee shop di Indonesia, tak pelak lagi, ini kian jadi angin segar bagi para ‘pecandu’ kopi.

Tapi, tahukah Anda kafein dalam kopi dapat menurunkan tingkat kesuburan wanita? Menurut penelitian dari National Institutes of Health, minum kopi lebih dari 3 cangkir (300 mg) sehari dapat menurunkan kemungkinan hamil sebanyak 27%, dibanding yang tidak mengkonsumsinya sama sekali. Sementara bagi peminum 1-2 cangkir kopi per hari, kemungkinannya adalah sekitar 10%.

Bagaimana kafein bisa mempengaruhi kesuburan masih merupakan tanda tanya, meski demikian ada ahli yang mengatakan bahwa stimulan mempengaruhi ovulasi dengan menyebabkan perubahan pada tingkat hormon yang menghambat kehamilan.

Selain pada kopi, kafein juga terkandung dalam minuman seperti : teh, soda dan coklat. Jadi, jika Anda berusaha untuk hamil, batasi segera mengkonsumsi kafein, bila perlu hindari. It’s for your own sake, right?






0 Response to "Ingin Hamil? Jauhi Caffein!"

Posting Komentar