Busana Pesta Untuk Ibu Hamil


img src : dhgate.com
Saya sedang hamil 2 bulan, pakaian pesta yang bagaimana yang cocok untuk saya? Celana panjang atau rok? Warnanya apa? Tinggi/berat badan saya 155 cm/50 kg. Thanks! (Rita, 25 th-Jakarta).

Hi Rita,
Kedua jenis busana tersebut cocok dipakai sebagai alternatif busana pesta untuk wanita hamil. Yang penting, Anda merasa nyaman dan percaya diri saat memakainya, serta tidak mengganggu gerak atau aktivitas Anda.

Jika Anda memilih celana panjang, Anda dapat memadankannya dengan blus longgar yang panjangnya sepinggul. Jika Anda memilih model rok, Anda dapat memadankannya dengan blus longgar yang panjangnya sedikit di bawah perut. Anda juga dapat mengenakan gaun terusan model empire. Selain kesannya feminin dan chic, gaun terusan seperti ini dapat 'menyamarkan' perut yang mulai membesar (kehamilan setelah 3 bulan).


Untuk warna, yang penting sesuaikan dengan warna kulit Anda sendiri. Apakah warna tersebut cocok dengan warna kulit Anda serta membuat kulit Anda tampak lebih bersih dan bersinar? Jika kulit Anda sawo matang (yang mungkin saja terjadi karena perubahan hormon di dalam tubuh akibat kehamilan), disarankan untuk memilih warna-warna netral, seperti cream, beige atau khaki, atau warna-warna tua yang lembut, seperti maroon, merah anggur atau bahkan hijau lumut. Anda juga dapat memakai warna-warna lembut, tetapi hindari yang nuansanya terlalu pucat, karena dapat membuat kulit yang hitam/sawo matang semakin gelap.






0 Response to "Busana Pesta Untuk Ibu Hamil"

Posting Komentar